OLAHRAGA DISAAT PANDEMI? KENAPA TIDAK?

Pandemi covid-19 memang masih berlanjut hingga pertengahan 2021 ini. Tentunya kita tetap harus mematuhi protokol Kesehatan. Salah satu hal penting yang berpengaruh untuk kesehatan kita adalah kegiatan berolahraga. Olahraga yang rutin secara cukup akan membawa dampak baik bagi daya tahan tubuh. Lalu, bagaimana dengan kegiatan olahraga yang dapat dilakukan di era pandemic ini agar kita tetap bugar dan juga tetap menaati protokol kesehatan? Simak beberapa jenis olahraga aman di era pandemic, berikut diantaranya:

  • Cardio exercise. Beberapa contohnya adalah jogging, skipping, dan bersepeda. Olahraga kardio merupakan jenis olahraga yang secara efektif dapat membakar lemak tubuh. Beberapa olahraga kardio ini dapat tetap kita lakukan dirumah. Misalnya melakukan jogging di halaman rumah, skipping di teras rumah dan juga bersepeda menggunakan sepeda statis. hal menguntugkan dari olahraga kardio ini, kita dapat melakukannya di rumah dan menjaga salah satu protocol kesehatan yaitu menjaga jarak atau hindari berkerumun di tempat publik.
  • Angkat beban. Olahraga yang satu ini efektif untuk memperkuat otot, tidak harus pergi ke Angkat beban juga dapat memanfaatkan dumbbell di rumah atau bahkan menggunakan alternative botol minum yang diisi air sebagai pengganti beban, lho!
  • Senam. Contoh senam yang sedang trend saat ini adalah senam Zumba. Tutorial dari instruktur senam dapat dengan mudah kita temukan di kanal YouTube juga. Selain baik untuk Kesehatan fisik, senam juga dapat meredakan gejala stress dan bahkan kecemasan yang kerap muncul di era pandemic ini.
  • Push up, sit up. Jenis olahraga ini sangat memungkinkan untuk dilakukan di rumah. Dengan rutin melakukan push up, sit up, kita dapat meningkatkan kekuatan otot dan menjadikan tubuh lebih bugar.
  • Yoga. Kegiatan yoga cukup trend dilakukan saat ini. Manfaat dari yoga yaitu menjaga kebugaran fisik dan psikis, bahkan jika rutin dilakukan dapat memperbaiki postur tubuh. Yoga aman dilakukan di era pandemi ini, karena kita dapat melakukannya secara mandiri di rumah bahkan di kamar.
  • Berenang. Saat berenang, seluruh organ tubuh kita bergerak secara aktif, hal ini dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Apabila dilakukan dengan rutin dan benar, olahraga dapat membantu melatih fisik terutama kekuatan otot.
  • Dance. Menari atau berdansa sangat bermanfaat untuk kesehatan. Menari dapat membuat tubuh lebih aktif dan terus bergerak. Kegiatan olahraga satu ini juga sangat fun, lho!

Nah, beberapa jenis olahraga diatas merupakan opsi yang dapat dilakukan dalam berolahraga di era pandemi, perlu diingat sebelum dan setelah berolahraga perlu untuk melakukan warming up dan cooling down, ya! Mengapa? Agar menjadikan tubuh lebih siap serta mengurangi risiko terjadinya cedera saat melakukan exercise. Selain itu, tetap patuhi protokol kesehatan ya dalam berolahraga!

#JikaSakitLekasehat.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *